Kali ini gue mau review dikit tentang perkuliahan magister selama satu semester di prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial/ Social Welfare UI. Karena gue masuk di semester ganjil, maka mata kuliah yang gue dapet merupakan mata kuliah umum menyangkut tentang kesejahteraan sosial. FYI, di kesos UI ada tiga peminatan yang dapat dipilih oleh mahasiswa saat awal pendaftaran. Pembangunan sosial dan otonomi lokal, perencanaan kebijakan dan evaluasi dan yang terakhir merupakan peminatan yang gue pilih, yaitu Pengembangan masyarakat, kemiskinan dan tanggung jawab sosial perusahaan. masing-masing peminatan berjumlah kurang lebih sepuluh orang, maka dari itu, kami satu angkatan berjumlah tiga puluh orang. yang tadi kayak gue bilang, karna gue dan teman-teman masuk di semester ganjil, mata kuliah yang diambil masih berupa mata kuliah umum terkait dengan kesejahteraan sosial, oleh karena itu, kami tiga puluh orang angkatan 2014 periode ganjil melalui kuliah semester satu bersama. dibilang susah enggak juga cuma di awal kuliah, gue ngerasa lebih absurd sama pembahasan yang dibahas. gue emang ambil sosiologi di s1 tapi awal-awal kuliah gue cukup lama untuk bisa paham dengan materi yang diberikan. di mata kuliah matrikulasi yang dilaksanakan di awal program kuliah, pembahasan mengenai indeks kebahagiaan manusia menurut gue suatu hal yang baru. sempet mikir penting gitu ya membahas indeks kebahagiaan manusia? tapi seiring berjalannya waktu, mata kuliah yang diberikan semakin beragam, semakin menarik dan semakin memeras otak hehe, sebenernya tugasnya yang ampun nggak nahan banyaknya, tapi alhamdulillah masih bisa dihandle, karena gue nggak kerja kayak temen-temen gue yang lain. hihihi. jadi pembahasan kuliah di kesos itu intinya bagaimana kita yang dipersiapkan sebagai pekerja sosial, atau pekerja komunitas, dsb dapat membantu program-program pemberdayaan yang dilakukan oleh pemerintah, dunia bisnis dan masyarakat itu sendiri kepada masyarakat sekitar melalui pendekatan-pendekatan yang ada. kami juga bertugas membantu pelaksanaan program dan tentunya mengevaluasi program yang dilakukan apakah baik atau tidak untuk dilanjutkan. yang diharapkan dari lulusan kesos ini, kami mahasiswa dapat mengerti, memahami dan mengaplikasikan apa yang telah diberikan di kelas pada realitas sosial. kami yang nanti terjun di lapangan, diharapkan dapat membuat kebijakan sosial yang dapat meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat, melakukan pembangunan sosial, dan berpartisipasi dalam proses pembangunan sosial tersebut dengan melakukan community development. mungkin jurusan ini belum banyak orang yang tahu, tapi setelah kuliah satu semester ini, gue yakin dan percaya bahwa nantinya kita sebagai lulusan ilmu kesejahteraan sosial dapat melakukan perubahan yang membawa negara dan masyarakatnya pada tingkat kesejahteraan.
setelah liburan yang akan berakhir awal februari mendatang, gue dan temen seangkatan 2014 bakalan kepisah kelas sesuai dengan peminatan masing-masing. lima mata kuliah tersisa yang harus di ambil semester depan tanpa reading course dan thesis yang akan diambil di semester tiga nanti. hasil dari perkuliahan semester satu belum lengkap keluar, ada dua nilai yang tersisa. tapi semoga hasilnya sesuai dengan ekspektasi kita. semoga angkatan 2014 ngejalanin kuliah ke depannya lancar. InsyaAllah, kalo awalannya aja Bismillah 2014 (motto angkatan) maka akhirannya Alhamdulillah 2016 . amin :)
Kamar, 090115
22:19